Muswil II Srikandi Pemuda Pancasila Sumsel

Palembang318 Dilihat

Palembang, Aksara News – Musyawarah Wilayah (Muswil)ll Srikandi Pemuda Pancasila Sumatera Selatan dilaksanakan di Hotel Swarna Dwipa Palembang. Jumat (8 – 9/9/2022)“Sekali Layar Terkembang Surut Kita Berpantang”.

Ketua DPW Srikandi Pemuda Pancasila masa bakti 2019 – 2022 Dr. Hj. Sunah SH. MH mengatakan, hari ini ishoma langsung dilanjutkan dengan pleno pertama. Musyawarah wilayah hari ini calonnya tunggal hanya ada satu yang mendaftar sesuai dengan administrasi secara lengkap.

“Nanti tetap diproses walaupun hanya satu calon setelah diproses melalui pleno 1, 2 dan 3. Muswil ini juga dihadiri 15 kabupaten kota yang mengutus 3 orang yaitu ketua, sekretaris dan ditambah peninjau 5 orang pimpinan unit kerja,“terangnya.

Untuk anggota keseluruhan di Sumsel ini yang sudah ada Kartu Tanda Anggota (KTA)berjumlah 1.781 orang dan yang belum ada KartuTanda Anggota (KTA)tetapi sudah mengisi formulir ada 2. 854 orang jadi keseluruhan kurang lebih 4000an.

“Untuk visi dan misi kedepan kita merekrut teman-teman baik dari provinsi maupun dari kabupaten kota yang ingin masuk ke Srikandi. Ketika sudah masuk menjadi anggota srikandi baik kota wilayah bahkan berbasis paling bawah kelompok kerjannya,“beber Sunah.

Lanjutnya menuturkan, kedepan akan benar-benar melakukan hal yang nyata. Artinya implementasi program selama ini yang belum terlaksana jadi yang pertama untuk basis tingkat bawah untuk menggalakan UMKM.

“Tetapi kita tetap menunggu arahan dari pusat konsolidasi bagian dari tugas kita, target kita mulai dari wilayah kabupaten kota sekarang ini 1 unit kerja 100 KTA artinya kita di Sumsel ini ada 2. 836 kelurahan dan desa dikalikan 100 artinya harus ada 28 ribu KTA selama 5 Tahun,“tandasnya. (Niken)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *